Jumat, 18 Desember 2009

Menyalakan (kembali) Gairah Blogging

Walaupun dulu saya pernah membuat artikel mengenai hambatan dalam blogging, akan tetapi yang menyebabkan gairah blogging saya menurun bukanlah salah satu dari hal-hal yang diuraikan di sana. Akan tetapi karena belakangan ini saya terlalu berfokus pada hal-hal yang menghilangkan gairah saya untuk terus blogging. Beberapa masalah pribadi yang membuat perasaan tidak nyaman, berulang kali menemukan artikel saya (yang walaupun jelek-jelek gitu dibuat dengan susah payah) dibajak tanpa ijin, dan hal-hal tidak menyenangkan lainnya. Bila anda pernah mendengar bahwa blogging dari hati adalah teknik terbaik dalam menciptakan artikel blog yang bagus, maka saya menemui bahwa ketika hati sang blogger tidak fit, maka mutu artikel blog pun merosot tajam.

Namun, setelah lama tidak menjalani rutinitas di blog belajar SEO ini, saya jadi kangen dengan apa yang saya dapatkan dulu ketika blogging di blog ini. Dan rasa kangen itu menuntun saya untuk menemukan kembali apa yang membuat saya bergairah dalam blogging. Yach.. untuk saya pribadi, yang bisa menyalakan gairah blogging saya hanya 2 hal, yaitu kehangatan pertemanan yang tulus dari teman-teman blogger yang sangat luar biasa, dan parameter ukur pembelajaran pribadi saya.

Mungkin, bagi blogger lain, mereka memiliki hal yang berbeda untuk menyalakan gairah bloggingnya. Namun pada intinya, bila kita ingin bisa terus berkarya melalui artikel-artikel dari blog yang kita bangun, maka sebaiknya kita hindari hal-hal yang cenderung membuat mood kita turun, dan berfokus pada hal-hal positif yang membuat kita lebih bersemangat menjalani apa yang kita kerjakan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

BuyBlogReviews.com

Blog Advertising